JOURNAL

Kamis, 10 Desember 2015

Just a Healthy Skin


Wajah adalah bagian utama pendukung kecantikan, memiliki kulit wajah yang sehat terawat tentu menjadi dambaan setiap perempuan. Terlebih bagi mereka yang memiliki segudang aktivitas padat di luar rumah, berhadapan langsung dengan debu, polusi udara dan matahari membuat wajah mudah kusam. Dibutuhkan ritual kecantikan mulai dari membersihkan wajah, menggunakan pelembab dan foundation yang berfungsi melindungi wajah dari paparan langsung sinar UV dan polusi.

Tidak hanya itu, pada malam hari regenerasi sel-sel kulit dua kali lebih banyak dibanding siang hari. Pada saat tidur maka asupan air terhenti hingga delapan jam, hal ini berpengaruh pada kurangnya kandungan air di kulit yang menyebabkan kulit wajah mudah berkerut. Untuk itu, pentingnya menggunakan pelembab malam mempermudah sel-sel kulit melakukan regenerasi, untuk mendapatkan kulit cerah dan terawat.

Sulit atau mudahnya mendapatkan dan mempertahankan kulit wajah yang sehat tergantung kepada masing-masing pribadi. Pola hidup, lingkungan, kebiasaan, juga konsumsi makanan sangat berpengaruh pada kesehatan kulit wajah. Sebaiknya, hindari cara instan untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat sebab, cara instan pun tidak jarang menimbulkan efek samping yang akan sangat disesali di kemudian hari. Lalu apa sajakah cara tepat untuk menjadikan kulit wajah tetap sehat dan segar?

Just clean up your face
Setelah seharian penuh beraktifitas, jangan malas untuk membersihkan wajah. Apalagi jika sedang traveling, biasanya urusan seperti ini makin ‘kenceng’ saya lakukan. Diawali dengan sabun pembersih, lanjutkan dengan krim pembersih dan penyegar wajah. Dalam seketika, wajah akan terasa bersih dan segar. Kulit wajah yang bersih akan membantu regenerasi kulit saat tidur dan mengurangi penyebab kulit kusam, jerawat, ataupun penuaan dini. Untuk semakin menjaga kesehatan kulit wajah, aplikasikan juga krim pagi dan malam. Sertakan juga eye cream agar mata tetap jernih, seiring dengan segarnya kulit wajah.

Just back to nature
Perawatan dari dalam tubuh pun tidak kalah penting untuk sehatnya kulit wajah. Perbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan segar yang sehat bagi kulit. Inilah beberapa sayuran yang memiliki manfaat luar biasa bagi kulit, mulai dari selada air yang dapat membersihkan kulit, brokoli yang mampu mencegah penuaan dini sekaligus mengurangi kerutan, bayam yang menjaga kulit agar tetap lembah, dan wortel yang akan memperhalus kulit. Buah-buahan pun dapat menjaga kulit agar tetap sehat, seperti pisang dan apel yang dapat mencegah penuaan dini, jeruk yang mampu mengencangkan kulit, juga alpukt dengan kandungan vitamin E yang membuat kulit lebih cerah dan indah.

Just Do Some Work Out
Pola hidup dan konsumsi yang sembarangan adalah salah satu alasan utama kulit wajah yang tidak sehat. Segarkan kulit dengan melakukan olah raga rutin setiap hari. Tidak perlu olah raga yang terlalu keras atau berat, hanya olah raga ringan dan sederhana seperti warming up ataupun jogging. Jika tidak dapat dilakukan setiap hari, rutinkan untuk olah raga pada hari-hari tertentu sesuai waktu yang nyaman bagi anda. Rasa segar yang didapatkan dari olah raga sangat berpengaruh pada meningkatnya kesehatan tubuh, termasuk kesehatan kulit wajah.

Just Pamper Your skin
Tidak perlu ragu meluangkan waktu sejenak di akhir pekan untuk melakukan treatment yang sangat dibutuhkan bagi kulit wajah anda. Terpaan kotoran satu minggu penuh yang dialami oleh kulit wajah, sudah waktunya untuk dibersihkan agar mengembalikan kesegaran wajah yang sesungguhnya. Jika tidak memiliki cukup kesempatan untuk melakukan treatment di rumah, kunjungi salon favorit untuk memanjakan kulit wajah. Tetap fokus untuk menggunakan bahan alami yang aman bagi kulit wajah, agar kesegaran wajah dapat bertahan lebih lama tanpa khawatir akan efek samping.

Just Keep It Simple
Cara mudah untuk mendapatkan dan mempertahankan kulit wajah yang sehat adalah rutin mengkonsumsi air putih. Konsumsi kopi, the, ataupun minuman lainnya memang tidak dilarang, tetapi utamakan untuk tetap mengkonsumsi air putih. Usahakan untuk minum air putih lebih dari 2-3 liter sehari, agar kesehatan tetap terjaga, terutama kesehatan kulit wajah. Bibir kering adalah emergency signal terakhir dari tubuh bahwa terjadi kekurangan asupan air. So, mari konsumsi air putih secara rutin, bahkan sebelum merasa haus dan butuh minum. Memiliki kulit wajah yang sehat pun akan menjadi sangat mudah dan simple. 


======= 


Mengandalkan perawatan kulit dari dalam, yakni dari makanan dan minuman yang dikonsumi, tentu sangat baik. Namun, rutin melakukan perawatan tambahan dari luar, yaitu dengan menggunakan produk-produk perawatan dari bahan alami yang bahannya telah terbukti aman bagi kulit, juga tidak keliru. Apalagi produk perawatan yang digunakan adalah merek-merek terpercaya yang terjamin kualitas dan hasilnya baik bagi kulit.

Produk-produk perawatan mudah didapat di toko-toko dan supermarket, bahkan di toko-toko online. Nah, buat kamu yang biasa mendapatkan produk perawatan dari situs belanja online, bulan ini ada penawaran menarik dengan harga super ciamik. Dalam rangka hari belanja online nasional, situs belanja online terkemuka Zalora menawarkan diskon besar-besaran mulai dari produk fashion hingga kecantikan. Coba deh lihat promonya di sini.

Ok, sekian dulu kiat menjaga kesehatan kulit. Semoga bermanfaat. Selamat berbelanja :)))

4 komentar:

  1. Aku donk lagi enggak pakek produk apapun. Cuma sabun dan bedak bayi :p

    Sedang cari perawatan yang cocok buat kulit dan tentunya murah *tetep :D

    BalasHapus
  2. Setujuu mba rien... Merawat dini lebih murah, daripada mengobati nanti.. Kerasa ni udh kepala 3 wkwkwkwkkwkwk

    BalasHapus
  3. Cuman pakai sabun pembersih muka, no bedak. Karena kulutku berminyak Dan mudah berjerawat. Satu satunta cara ya ITU, just natural.

    Kalau olah raga Jalan pagi 7 SMP 10 km klo di indonesia saja

    BalasHapus
  4. halo Mbak salam kenal, kayak pernah liat saya... dimana ya he3

    BalasHapus