JOURNAL

Senin, 20 Juni 2016

CJR Hibur 1000 Anak Yatim di Acara Bukber Adaro


   
Jumat, 17 Juni 2016 lalu, GOR Basket Soemantri Brodjonegoro diramaikan oleh kehadiran anak yatim dari 19 panti asuhan di Jabodetabek. Mereka adalah tamu-tamu istimewa yang diundang oleh PT. Adaro Eenergy, Tbk (Adaro) untuk acara buka puasa bersama. Namun, ini bukanlah acara buka puasa biasa karena acaranya bukan sebatas berbuka puasa lalu selesai, tetapi dilanjutkan dengan acara hiburan dari CJR yang dipersembahkan khusus untuk anak-anak panti.

Acara Jelang Waktu Berbuka
Saya datang agak telat akibat macet yang amat parah di Pasar Minggu hingga Kuningan, tetapi masih alhamdulillah bisa tiba di Hall Basket Pasar Festival sebelum waktu magrib tiba sehingga masih bisa menyaksikan beberapa acara sebelum berbuka. Di awal acara ada nonton bersama film CJR, games dan kuis seputar ibadah puasa untuk anak-anak. Saya melewatkan bagian ini.


Saya tiba beberapa saat sebelum tausiyah Kang Rashied dimulai. Dalam tausiyahnya, Kang Rashied mengingatkan agar kita sebagai manusia beragama jangan lalai untuk mengingat Allah (melalui zikir) agar senantiasa terhindar dari godaan duniawi. Nasihat sederhana namun sangat mengena, terutama ajakan untuk tetap semangat dan tidak putus asa dikala menghadapi cobaan.
 

kultum bersama ustaz @KangRashied, ringan tapi mengena
Mbak Haya Aliya Zaki sedang welfie bareng adik-adik dari panti :)

Jelang waktu berbuka tamu masih berdatangan. Tampak karyawan, manajemen dan jajaran direksi PT Adaro Energy juga hadir, termasuk Bapak Garibaldi Thohir (akrab dipanggil Boy Thohir), Presiden Direktur PT. Adaro Energy, Tbk (Adaro). Dalam sambutannya, kakak kandung Erick Thohir tersebut mengungkapkan rasa senangnya karena tahun ini dapat kembali bersilaturahmi dan berbagi kebahagiaan dengan 1000 anak yatim. Beliau mengatakan bahwa memuliakan anak yatim harus senantiasa dilakukan, baik dalam kondisi mapan maupun saat rejeki sedang tersendat.   

  
Bapak Boy Thohir mengajak untuk selalu memuliakan anak yatim dalam segala kondisi :)


Tentang Adaro Group
Tahun lalu, seperti yang diceritakan oleh Mbak Haya Aliya Zaki, Adaro Group juga melakukan kegiatan yang sama, dan waktu itu dia juga hadir. Kegiatan ini memang sudah menjadi tradisi Adaro dan sudah berlangsung selama 5 tahun terakhir.

Adaro merupakan perusahaan pertambangan batu bara di Kalsel yang pernah masuk dalam daftar 50 perusahaan terbaik di Asia versi majalah Forbes Asia. Para pemiliknya tercatat sebagai jajaran orang kaya dunia versi Forbes, yakni Soeryadjaya, Thohir, Subianto, Rachmat, dan Sandiaga Uno. Nama yang terakhir saya sebut juga hadir dalam acara malam itu. Dibalut baju merah cerah, Pak Sandiaga Uno berdiri ketika namanya disebutkan. Ia menghadap ke para undangan sambil melambaikan tangan kepada anak-anak panti, senyum manis pun teruntai dari wajahnya yang terlihat masih muda.



Jajaran direksi PT. Adaro Energy, Tbk


Pak Sandiaga Uno turut hadir di acara bukber Adaro

Selain penambangan batu bara, kini bisnis Adaro juga bergerak di sektor jasa perdagangan, infrastruktur, dan jasa kontraktor penambangan. Meski demikian, orientasi bisnis Adaro bukan semata pada profit, melainkan juga kemanusiaan dan perbaikan lingkungan. Adaro juga punya program sosial, antara lain mendirikan Tabalong Islamic Centre (TIC), program 1000 buku untuk anak-anak, dan pembangunan sekolah-sekolah.  

Buat saya pribadi, kagum pada perusahaan yang punya bisnis besar dan hasil besar itu sudah biasa ya. Yang ga biasa jika perusahaan yang dikagumi juga punya orientasi non profit seperti kemanusiaan dengan program-program sosialnya.
 

Sebagian undangan duduk di tribun

Buka Puasa dan Shalat Magrib Bersama
Makanan dan minuman dalam kotak-kotak sudah tersusun rapi di atas meja-meja, sehingga mudah diambil. Saya lihat variasi makanannya cukup banyak, didominasi oleh berbagai menu dari Bakmi GM. Mulai dari nasi goreng, siomay, nasi brokoli lada hitam, mie pangsit, mie bakso, dan lainnya. Tampak menggiurkan dan menggugah selera (saya sedang ga puasa hehe).

Ketika tiba waktu berbuka, tamu undangan dewasa langsung mengambil ta’jil yang sudah disediakan. Sedangkan anak-anak panti tetap duduk di tempatnya. Mereka tidak perlu beranjak dan rebutan ambil makanan karena para pembina panti dan panitia yang mengantarkan ta’jil kepada mereka. Suasana berbuka pun jadi tertib. Tidak hingar bingar dan semrawut.
 

Tumpukan ta'jil


Menu-menu dari Bakmi GM


Para pejabat teras Adaro ikut buka puasa bareng 1000 anak yatim
Makan yang kenyang ya biar kuat goyang saat nonton CJR :D

Anak-anak panti, karyawan Adaro, dan para pejabat Adaro duduk bersama menikmati menu buka puasa. Kebersamaan yang indah. Setelah itu dilanjut salat magrib berjamaah. Saya sedang tidak shalat karena masih berhalangan, hanya mengamati dari tribun ketika para jamaah mulai membentuk shaf. Lalu ikut larut dalam kekhusyukan salat magrib yang mereka tunaikan.

Acara tak selesai hanya sampai berbuka. Usai shalat dilanjut dengan makan malam bersama. Saya dan teman-teman ikut ambil makanan di bagian depan. Bersama-sama menikmati menu kambing bersama tamu-tamu undangan Adaro sambil dihibur lagu-lagu bernuansa religi dari inhouse band Adaro.  


 




Kejutan Spesial dari Adaro: CJR!
Kebahagiaan yang diberikan kepada anak-anak panti belum usai. Ada apa selanjutnya? Rupanya Adaro menghadirkan CJR (dulu namanya Coboy Junior) demi menyenangkan hati anak-anak.

Suara riuh mulai terdengar ketika MC mulai menyebut-nyebut nama CJR. Anak-anak dibikin penasaran. Apa benar CJR datang? Rasa penasaran itu pun langsung pecah ketika Iqbaal, Aldi, dan Kiki muncul di atas panggung. Anak-anak pun menghambur ke depan. Melupakan barisan bapak-bapak dan ibu-ibu undangan yang duduk lesehan di bagian depan. Dan lagi-lagi, demi membiarkan anak-anak bergembira, para bapak dan ibu-ibu undangan itu pun menyingkir. Sebab anak-anak kecil mulai ‘menabrak’ mereka :D



Iqbaal, Kiki, dan Aldi menyapa anak-anak yatim yang menjadi tamu istimewa Adaro malam itu


"kau bidadari, jatuh dari surga...."
Panitia dan petugas keamanan tampak mengawasi dari dekat, mungkin khawatir terjadi desak-desakan. Tapi syukurlah keadaan tetap tertib dan terkendali karena anak-anak meluapkan kegembiraan tanpa berlebihan.

Kebayang kan gimana senangnya mereka? Lha, jangankan mereka yang masih anak-anak (sebagian mulai beranjak remaja), saya yang sudah tante-tante saja merasa girang. Haha. Mbak Haya dan mbak Sari Novita saja ikut bergoyang. Seru lho…

Tonton video penampilan CJR di channel Youtube saya di sini : 


Tanda Kasih untuk 1000 Anak Yatim
Dalam keterangan susulan yang saya dapat, Pak Boy Thohir sempat berkonsultasi dulu dengan Kang Rashied tentang bagaimana jika menghadirkan CJR dalam acara buka puasa, dan ternyata disambut positif. Akhirnya seperti yang saya lihat, CJR sukses membuat anak-anak itu diliputi kegembiraan. Tentu hal yang langka bagi mereka bisa bertemu langsung dengan Iqbaal, Kiki, dan Aldi. Adaro memang pintar menyenangkan hati anak-anak.

Seperti yang diucapkan Bapak Boy Thohir, membahagiakan anak-anak yatim akan mendatangkan kebahagiaan tersendiri bagi yang memberi kebahagiaan. Jadi, jangan takut miskin karena memberi, sebab memberi justru mengayakan hati. 


Karyawan dan jajaran direksi Adaro turut membagikan bingkisan kepada anak-anak

Antri untuk mengambilan bingkisan dan oleh-oleh

Pak Boy Thohir menyerahkan bingkisan *foto sambilngopi.com*

Bapak Timur Pradopo juga ikut membantu membagikan bingkisan *foto: sambilngopi.com*

1000 anak yatim dari 19 yayasan dan panti asuhan di Jabodetabek

Selesai menikmati suguhan lagu dari CJR, anak-anak menerima tas sekolah berisi bingkisan dan amplop berisi uang. Melihat wajah-wajah mereka yang sumrigah, menjadi tanda betapa tanda kasih dari Adaro datangkan bahagia di hati mereka. Malam penuh cinta. Semoga berkah untuk semuanya. Aamiin.

6 komentar:

  1. Waa foto aku masuk. Makasih backlink nya yaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kembali atas fotonya. Bagus...

      Hapus
  2. Gerabak gerubuk gara-gara kejebak macet akhirnya terobati ya Mbak setelah melihat senyum anak-anak dan performa CJR. Yeaaay!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terobati banget mbak, apalagi saat lihat senyum anak-anak itu. Nyesss...ikut gembira dan bahagia..

      Hapus
  3. Program bukber Adaro memang keren ya, utk menyenangkan hati adik-adik ini dgn menghadirkan CJR :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga tradisi berbagi Adaro ini terus berlanjut di ramadan-radaman selanjutnya. Aamiin

      Hapus