JOURNAL

Jumat, 03 Maret 2017

It's Me BCL Concert - Konser Tunggal Perdana BCL

konser bcl jcc senayan


Rabu malam tgl. 1 Maret 2017 Bunga Citra Lestari menggelar konser tunggal perdananya di JCC Senayan, Jakarta. Konser ini dinamakan “It’s Me BCL Concert”. Dua tiket kelas tribun seharga Rp 300.000 hadiah dari ASUS (thanks Asus Indonesia), saya gunakan untuk nonton bersama suami.

Jadwal konser yang tertera di tiket Pukul 19.00 WIB. Saya yang tinggal di BSD Serpong, sudah berangkat sejak pukul 4 sore. Dalam perjalanan normal, biasanya satu jam sampai. Saya janjian dengan beberapa teman blogger yang sama-sama dapat tiket dari ASUS. Ada Oline dan Nurul Noe. Saat baru berangkat, Oline mengabari kalau dia sudah sampai. Sementara Noe masih di jalan. Entah sudah sampai mana. 

Nonton berdua ^_^

Sampai di JCC hampir jam 7 malam. Depan lobi JCC sudah ramai. Antrian masuk lancar, tidak ada antrian mengular. Kepadatan penonton terlihat di lobi bagian dalam. Rupanya pintu masuk ruang konser belum dibuka. Penonton menumpuk di lobi. Di lobi terdapat beberapa booth sponsor. Beberapa gadis booth membagikan produk. Wartawan infotainment, kameramen, fotografer, tampak berseliweran. 

Lobi sangat ramai. Tapi tidak menyulitkan saya untuk mengenali kawan-kawan blogger yang berada di antara kerumunan. Berjumpa Mbak Dwina Yusuf dan Horas Silalahi. Kemudian Dita dan Winda. Lalu Oline dan suaminya. Di antara para penonton, di dekat kami berdiri ada Ibu Mien Uno dan Ola Ramlan. Keinginan untuk foto bareng pun muncul :D

Bersama Ibu Mien Uno, ibu kandungnya Sandiaga Uno (calon gub DKI JKT)

Duh merasa mungil banget deh berdiri dekat Ola Ramlan :D

Konser baru mulai setelah pukul 8 malam. Kelas festival, diamond, premium, sudah penuh. Sayap kanan tribun B penuh, sedangkan di tribun B di sayap kiri deretan kursi paling pojok tampak kosong. Kami sendiri di Tribun B. Agak jauh sih, tapi saya tetap bisa melihat dengan sempurna penampilan BCL selama manggung. Motret juga masih lumayan. 

 
Pertama kali muncul di panggung, BCL tampil dengan gaun merah panjang yang memiliki untaian kain panjang menjulur sampai jauh ke belakang. Pada lagu berikutnya, gaun panjang tersebut dilepas (di panggung) dan muncullah gaun merah pendek. Pada pergantian lagu berikutnya, gaun pendek merah itu dibuka dipanggung (dibantu para penari). Maka terlihatlah gaun putih pendek. Saat memakai gaun pendek itu, bcl bernyanyi bersama Nathan Hartono. Saya mulai mikir, jangan-jangan di lagu berikutnya bcl buka baju lagi. Dan saya mulai bertanya-tanya, ada gaun apa lagi di balik gaun putih itu? Ternyata tidak ada lagi hehe. Jadi, dalam satu gaun merah panjang yang pertama dikenakan, ada 2 baju lagi di dalamnya. Berlapis-lapis :D 

Duet bareng Nathan Hartono

Busana-busana bcl berikutnya berupa gaun putih keemasan panjang. Kalau tak salah, saat mengenakan gaun tersebut, bcl menyanyikan lagu-lagu mellow. Saat membawakan lagu-lagu ceria dan banyak gerak (menari), bcl mengenakan baju ungu muda yang menurut saya cantik banget warna dan modelnya. Sesuai dengan karakter lagunya. Saat duet dengan Reza Rahadian, bcl mengenakan gaun biru yang mekaaar banget bagian roknya. Saya suka lihat bcl pakai busana yang satu ini. Tarian bcl dan Reza serta music orchestra yang mengiringi, membuat saya seakan sedang melihat adegan film musical. 



Konser ini penuh kejutan. Saya sama sekali tidak tahu kalau bakal ada penampilan bcl duet dengan Nathan Hartono (penyanyi Singapore asal Indonesia), Ariel Noah, Ari Lasso, Reza Rahadian, Joe Taslim (duet virtual), dan Pas Band. Kehadiran penyanyi-penyanyi tersebut membuat suasana JCC jadi pecah.

Selain dihadiri beberapa artis kenamaan, konser ini ternyata juga di hadiri oleh mantan presiden Habibie. Saya tahunya pas lihat layar di sayap kiri panggung. Keluarga bcl juga tampak duduk di kelas diamond. Orang tuanya, suaminya, bahkan anaknya. 

Duet dengan Ari Lasso

Duet dengan Ariel Noah menyanyikan lagu "Ku katakan dengan indah"

Duet dengan Reza Rahadian

Dalam beberapa penampilan, ada adegan di mana bcl bernyanyi di atas panggung bergerak berukuran kecil dan harus dinaiki dengan tangga. Panggung tinggi dan kecil itu bisa dipindah-pindahkan. Nah, tiap kali para penari hendak mendorong/memindahkan panggung itu, nampak bcl berpegangan erat pada pagar pengaman panggung. Takut? tampaknya begitu. Saya yang lihatnya saja ngeri jatoh, apalagi bcl ya. Dan itu pun dibenarkan oleh bcl. Bcl sempat bilang ke penonton kalau dia memang takut ketinggian. Tapi demi konser, dia membunuh rasa takutnya dengan melakukan apa yang dia takutkan. Wiih…perjuangan banget itu ya bcl. 

Demi konser, BCL berhasil mengalahkan rasa takutnya pada ketinggian

Sebelum konser dimulai saya masih sempat online di medsos. Akses internet lancar. Tapi saat konser mulai, nggak bisa internetan sama sekali. Padahal ingin live video di IG. Tapi selalu gagal. Akhirnya saya stop, ga lihat2 medsos lagi. HP saya gunakan untuk merekam video saja. Sedangkan kamera dslr dipegang suami buat ambil foto. Jadi, foto-foto dalam postingan ini, jepretan suami semua :D Ada enaknya juga kehilangan sinyal, jadi konsen nonton konser. Bener-bener bisa menikmati penampilan bcl dari awal sampai akhir.  


Konser yang indah buat seorang bcl. Sebagai penonton saya terhibur dan terkesan. Meski sudah pernah melihat penampilan bcl bernyanyi di acara launching ASUS Zenfone 3 di Bali pada bulan Sept 2016 lalu, tentu berbeda rasanya dengan melihatnya tampil di konser seperti ini. Lebih special. Sukses terus buat bcl, moga ada lagi konser berikutnya yang lebih istimewa. 

Paling suka lihat BCL pakai baju biru ini

Busana di penampilan penutup ini anggun dan cantik sekali ^_^

Terima kasih buat sponsor yang sudah memfasilitasi saya untuk menonton konser ini. Sukses buat semuanya. 

============

Photo © Katerina




7 komentar:

  1. Hahaha habis gaun putih, plis jangan ganti gaun lagi mbak. Nanti yang cowok kesenangan. Kayaknya itu gaun terakhir. Ah, keren penampilannya, gegara baca tulisan ini serasa hadir di konsernya BCL. 👍😀

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nggak mungkin ganti sampai habis :))
      Kan ada suaminya, anaknya, ortunya, dan Pak Habibie nonton di kursi paling depan.

      Lain waktu semoga bisa hadir beneran mas Dede :D

      Hapus
  2. Foto2nya kereen2 semuaaa..
    Seruuu yaaa kmrn.. Sayang aku ga bs sampai selesai. Aku meriang disco lagi :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Seru dan asik ya Oline.
      Iya kalo sedang kurang sehat memang baiknya lekas pulang :D

      Hapus
  3. Kece ya. Aku awalnya tiket buat kakak aja, tapi sampai hari H gak dikirim deh

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kece mbak :)

      Sayang tiketnya nggak terima ya mbak :)

      Hapus
  4. Kereen foto2nya! ����

    BalasHapus